Jumat, 20 April 2012

VIRTUAL MEMORY

#Overlay :
Program dipecah menjadi bagian-bagian yang dapat dimuat memori, jika memori terlalu kecil untuk menampung seluruhnya sekaligus. Overlay disimpan pada disk dan di-keluar-masukkan dari dan ke memori oleh sistem operasi.


# Virtual memory (Memori maya) :
sistem operasi menyimpan bagian-bagian proses yang sedang digunakan di memori utama dan sisanya di disk.Virtual memory dapat diimplementasikan dengan tiga cara, yaitu:
 -Paging
 -Segmentasi
 -Kombinasi paging dan segmentasi


#Penjelasa
 1. Paging
Sistem paging mengimplementasikan ruang alamat besar pada memori kecil menggunakan index register, base register, segment register, dll.



2. Tabel Page
Alamat virtual dibagi menjadi dua bagian:
- Nomer Page (bit-bit awal)
- Offset (bit-bit akhir)
Secara metematis: tabel page merupakan fungsi dgn nomer page sebagai argumen dan nomer frame sebagai hasil.

3. Memori Asosiatif
Tabel Page biasanya diletakkan di memori, dengan demikian diperlukan dua kali referensi ke memori: sekali untuk mencari page, dan sekali untuk mencari data yang akan diproses.
Solusi:
Komputer dilengkapi dengan komponen hardware kecil untuk pemetaan alamat virtual ke alamat fisik tanpa menelusuri seluruh tabel page.
Komponen ini disebut memori asosiatif atau translation lookaside buffer, yang biasanya berada di dalam MMU, dan berisi beberapa entri.
Sistem.Bagian referensi memori yang dapat dipenuhi dari memori asosiatif disebbut hit ratio.


# Algoritma Pengantar Page
1. Algoritma penggantian page acak:
Page yg dikeluarkan untuk memberi tempat ke yang baru ditentukan secara acak tanpa kriteria tertentu.

2. Algoritma penggantian page optimal:
Setiap page diberi label untuk menandai berapa instruksi lagi baru dia digunakan. Page dengan label tertinggi (waktu dari sekarang sampai pemakaian berikutnya paling lama) yang akan dikeluarkan.

3. Algoritma penggantian page NRU (not recently used):
Setiap page diberi status bit R (referenced) dan M (modified).
Bit bernilai 0 jika page belum direferensi/dimodifikasi, dan 1 jika sebaliknya.

4. Algoritma penggantian page FIFO (First In First Out):
Page yang paling dulu masuk ke memori dari semua page yang ada dikeluarkan

5. Algoritma penggantian page Modifikasi FIFO (Second Chance):
Mencari page yang berada di memori paling lama, tetapi juga tidak dipakai.
Jika sebuah page dipakai (direferensi) bit R diset. Jika sistem menemukan bahwa bit R page yang paling lama ter-set, page tersebut tidak jadi dikeluarkan, tetapi bit R-nya di-reset.

6. Algoritma penggantian page LRU (Least Recently Used):
Yang dikeluarkan ialah page yang sudah tidak terpakai dalam waktu paling lama.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar